Tampilkan postingan dengan label cilya in wonderland. Tampilkan semua postingan

Mengapresiasi Diri: Mencintai Diri dari ujung Rambut hingga Kaki

Tidak ada komentar

 

Mengapresiasi Diri: Mencintai Diri dari ujung Rambut hingga Kaki


Assalamualaykum,

Dalam era digital yang apa-apa serba cepat ini, kita tuh sering kali terjebak dalam rutinitas yang menuntut dan lupa untuk menghargai diri sendiri. Padahal, mencintai diri sendiri adalah pondasi untuk menjalani hidup yang lebuh bahagia dan produktif.

Kalau misalnya ada yang bilang apa-apa healing, apa-apa healing, ya ngga ada salahnya juga sih. Healing itu kan banyak macam, ngga harus traveling wujud healingnya. Bisa jadi mengunjungi orangtua, ngupi cantik sama besties, ke spa untuk perawatan dan sebagainya. Itu adalah salah satu cara untuk menunjukkan apresiasi terhadap diri sendiri.

Mengapa Penting Mengapresiasi Diri?

Apa sih untungnya mengapresiasikan diri? Banyak banget sih ya dan ini berikut inin adalah alasannya.

  • Mensyukuri pemberian dari sang Maha Pencipta yaitu Allah SWT. Bersyukur dikasih kesibukan, bersyukur badan masih dikasih sehat, makanya perlu dirawat dengan baik, jiwa raga di bikin bahagia.
  • Meningkatkan rasa percaya diri. Ketika kita merasa baik dengan diri sendiri, secara otomatis rasa percaya diri kita akan meningkat.
  • Menjaga kesehatan mental. Mengapresiasi diri dapat mengurangi stres, kecemasan dan depresi.
  • Memperkuat hubungan dengan orang lain. Ketika kita mencintai diri sendiri, kita akan lebih mudah untuk mencintai dan menerima orang lain.
  • Meningkatkan produktivitas. Seseorang yang merasa bahagia dan puas dengan dirinya akan lebih produktif dalam bekerja maupun beraktivitas lainnya.

Cara Mengapresiasi Diri dari Ujung Rambut hingga Kaki

Tidak perlu juga berpikir, untuk mengapresiasi diri itu harus ada uang dulu, harus besar effortnya dan lain-lain. Kalau pola pikirnya seperti itu, kita ngga akan bisa mengapresiasi diri dengan baik. Kita bisa lho lakukan 3 cara ini untuk mengapresiasi diri.

  • Perawatan Tubuh. Seperti tadi yang aku tulis di atas, bisa pergi ke Spa, belanja, nonton ke bioskop sendirian, pergi ke gym atau melakukan olahraga yang disukai secara teratur untu menjaga kesehatan tubuh juga pikiran. Bahkan mandi air panas juga bisa dimasukkan ke dalam kategori perawatan tubuh. 
  • Perawatan Mental. Mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan menambah lebih intens ibadah kita juga bisa menjadi salah satu perawatan mental kita. Menulis jurnal, bertemu dengan orang-orang baru atau belajar hal baru bisa menjadi salah satu kesehatan mental dan juga bikin kita tetap waras 😊.
  • Perawatan Emosi. Dengan menerima kekurangan kita, menjadikan kekurangan menjadi sebuah kekuatan adalah bagian penting dari mencintai diri sendiri. Jangan terlalu keras pada diri sendiri, jika memang alam semesta belum mendukung maka jangan kita memaksa hingga stres sendiri. Selalu afirmasi positif setiap hari, bisa menjadi salah satu perawatan emosi dalam diri kita.

Mengapresiasi diri adalah sebuah perjalanan yang membutuhkan komitmen dan kesehatan. Dengan melakukan perawatan diri secara rutin baik fisik maupun mental, kita akan merasa lebih bahagia, sehat dan percaya diri. 

Ingat selalu ya teman-teman, diri kita ini berharga dan layak untuk dicintai. Hal ini juga menjadi self reminder untuk aku yang juga terkadang suka merasa down, tidak percaya diri sampai suka lupa mengapresiasi diri. Fighting!



Senangnya Berkarya Bersama: dari Antologi Menuju Buku Pribadi

Tidak ada komentar

 

Senangnya Berkarya Bersama: dari Antologi Menuju Buku Pribadi


Assalamualaykum,

Siapa yang sudah pernah menulis buku Antolog? Akuuuuuu..... Hehehe. Alhamdulillah aku sudah ada 5 buku Antologi, barengan sama beberapa teman penulis. Senang banget lho, beneran senang banget bisa nulis buku Antologi.

Rassanya ada kepuasan tersendiri ketika karya kita, baik individu maupun kolektif akhirnya terwujud dalam bentuk fisik. Next aku pasti bisa bikin buku sendiri. Keinginan ini sudah dari tahun 2023 tapi belum terwujud karena beberapa hal.

Antologi, Pintu Gerbang Dunia Penerbitan

Banyak penulis pemula memulai perjalanan literasinya dengan berkontribusi dalam antologi. Antologi adalah kumpulan karya tulis dari berbagai penulis yang disatukan dalam satu buku. Dengan berpartisipasi dalam antologi, kita bisa:

  • Menguji Tulisan. Melihat bagaimana karya kita disandingkan dengan karya penulis lain dapat menjadi ajang evaluasi diri.
  • Berjejaring. Berkenalan dengan penulis lain membuka peluang untuk berkolaborasi atau mendapatkan masukan yang berharga.
  • Memperluas Jangkauan. Buku Antologi dapat dibaca oleh lebih banyak orang, sehingga karya kita berpotensi dikenal oleh publik yang lebih luas.

Dari Antologi Menuju Buku Pribadi, Langkah Selanjutnya

Setelah merasakan manisnya berkarya dalam antologi, banyak penulis yang kemudian termotivasi untuk membuat buku sendiri. Ada beberpa hal yang bisa kita lakukan untuk mewujudkan impian tersebut.

  • Matangkan Konsep. Tentukan tema, genre dan target pembaca buku kita.
  • Buat Outline. Susun kerangka cerita atau gagasan yang akan kita tulis
  • Konsisten Menulis. Jadwalkan waktu khusus untuk menulis secara rutin
  • Cari Editor. Mintalah bantuan editor profesional untuk memperbaiki tulisan yang sudah kita buat.
  • Desain Sampul. Buat desain sampul yang menarik dan sesuai dengan tema buku.
  • Pilih Penerbit. Kita bisa menerbitkan buku secara mandiri atau melalui penerbit.

Tantangan dan Peluang

Membuat buku sendiri memang membutuhkan kerja keras dan kesadaran. Namun di balik tantangan tersebur, ada banyak peluang yang menanti. Buku yang kita tulis bisa menjadi warisan bagi generasi mendatang atau bahkan menjadi sumber inspirasi bagi orang lain.

Waktu pengalaman aku dulu bikin buku antologi, aku ikut komunitas penulis. Disitu aku dapat support, motivasi untuk semangat menulis. Walau aku suka nulis blog dari taun 2010, tetap saja awal-awal masih ngga pede, tapi aku pikir, kalau ngga mulai-mulai, bagaimana tahu tulisan kita baik atau tidak. Jadi ya benar sih, mulai saja dulu 😁.

Jadi intinya adalah baik itu menulis antologi atau buku pribadi, menulis adalah sebuah perjalanan yang penuh makna. Dengan terus berkarya dan mengembangkan diri, kita bisa memberikan kontribusi positif bagi dunia literasi.





Menetapkan Target dan Afirmasi Positif: Kunci Self-Love di Tahun 2025

Tidak ada komentar

 

Menetapkan Target dan Afirmasi Positif: Kunci Self-Love di Tahun 2025


Assalamualaykum,

Kenapa sih setiap tahun baru selalu menjadi sebuah lembaran baru dalam hidup terutama dalam target? Tahun baru adalah momen yang tepat untuk merefleksikan diri dan menetapkan tujuan baru. Namun di bali semua resolusi tahun baru, ada satu hal ang seringkali terlupakan yaitu yang namanya self-love.

Mencintai diri sendiri adalah pondasi untuk mencapai kebahagiaan dan kesuksesan. Salah satu cara efektif untuk menunjukkan self-love adalah dengan menetapkan target hidup yang jelas dan menguatkannya dengan afirmasi positif.

Mengapa Target dan Afirmasi Penting?

hal-hal berikut ini jawaban dari pertanyaan di atas. Intinya agar semua bisa lebih terarah dan terukur.

  • Fokus dan Motivasi. Menetapkan target memberikan arah yang jelas dalam hidup. Dengan memiliki tujuan yang spesifik, kita akan lebih termotivasi untuk bekerja keras dan mencapai apa yang kita inginkan.
  • Percaya Diri. Afirmasi positif membantu membangun kepercayaan diri. Dengan terus mengulang kata-kata positif tentang diri sendiri, kita akan semakin yakin akan kemampuan dan potensi yang kita miliki.
  • Kebahagiaan. Ketika kita mencapai target yang telah ditetapkan, rasa pencapaian akan memberikan kebahagiaan yang luar biasa. Selain itu, afirmasi positif juga dapat meningkatkan suasana hati dan mengurangi stres.
  • Pertumbuhan Pribadi. Menetapkan target dan menggunakan afirmasi positif adalah proses yang mendorong kita untuk terus belajar dan berkembang.

Cara Menetapkan Target yang Efektif

Satu lagi tips untuk teman-teman, cara yang efektif untuk bisa menetapkan sebuah target.

  • SMART. Pakai cara ini Spesifik, Mengukur, Ambisius, Relevan dan Tertentu waktu.
  • Realistis. Target yang terlalu tinggi atau terlalu rendah tentunya tidak baik juga ya. Maka dari itu buat target yang menantang namun tetap realistis untuk dicapai.
  • Visualisasikan. Bayangin deh diri kita telah mencapai target tersebut, seperti umroh terwujud, rumah sendiri terwujud bisa beli sendiri dan sebagainya. Sebab visualisasi akan membantu kita untuk lebih yakin akan kemampuan diri kita

Contoh Afirmasi Positif

Afirmasi ini yang kadang suka aku ucapkan. Supaya energi positif selalu datang.

  • "Saya adalah pribadi yang kuat dan mampu mengatasi segala tantangan"
  • "Saya layak mendapatkan kebahagiaan dan kesuksesan"
  • "Saya bersyukur atas semua hal baik yang ada dalam hidup saya"
  • "Setiap hari, saya semakin baik dari sebelumnya"

Tips Menggabungkan Target dan Afirmasi

Di beberapa kali sharing atau pelatihan yang aku buat, aku selau kasih tips ini kepada peserta, karena ini berhubungan juga dengan tujaun dan target bisnis mereka.

  • Buat Vision Board. Visualisasikan target kita dengan membuat vision board. Tempelkan gambar, kata-kata atau kutipan yang mengisnpirasi di vision board kita.
  • Afirmasi dan Ulangi Setiap Hari. Dedikasikan waktu setiap hari untuk mengulang afirmasi positif. Kita bisa melakukannya saat bangun tidur, sebelum kerja, atau sesudah tidur.
  • Buat Perayaan Kecil Setiap Pencapaian. Perayaan kecil ini bisa berupa pergi ke spa, nonton di bioskop, makan di resto yang mahal atau ibadah umroh.

Self-love adalah sebuah perjalanan, bukan tujuan akhir. Dengan menetapkan target dan menggunakan afirmasi positif, kita tuh sedang membangun pondasi yang kuat untuk masa depan yang lebih baik. Jadi, yuukkk mulai tahun 2025 dengan penuh semangat dan optimis!


Love

Cilya



The Art of Listening: Kunci Komunikasi Efektif dan Hubungan yang Kuat

2 komentar

 

The Art of Listening: Kunci Komunikasi Efektif dan Hubungan yang Kuat

Assalamualaykum,

Di era modern yang serba cepat ini, kemampuan berkomunikasi menjadi salah satu kunci utama dalam meraih kesuksesan, baik dalam kehidupan pribadi maupun profesional. Komunikasi yang efektif itu tidak selalu tentang berbicara dengan baik saja lho, tapi juga tentang seni mendengarkan atau the art of listening.

Mendengarkan secara aktif bukan hanya sekedar diam saat orang lain sedang berbicara, tetapi juga tentang memahami apa yang mereka sampaikan, baik secara verbal maupun non-verbal. Tentunya hal ini membutuhkan yang namanya perhatian, fokus dan empati agar kita dapat benar-benar memahami pesan yang ingin disampaikan.

Mengapa Seni Mendengarkan itu Penting?

Ada banyak alasan mengapa seni mendengarkan sangat penting dalam hidup kita. Sekarang bayangkan deh, teman-teman sedang curhat atau bercerita kepada seseorang lalu orang tersebut ada di depan kamu, alih-alih mendengarkan tapi sambil mengerjakan sesuatu yang ketika kamu tanya kepadanya, jawabannya pun malah tidak nyambung. Pasti tidak mau kan di perlakukan seperti itu?

Jadi berikut ini adalah alasan mengapa seni mendengarkan itu sangat penting kita miliki dan lakukan.

  1. Meningkatkan Empati. Ketika kita mendengarkan dengan penuh empati, kita tuh jadi lebih memahami perasaan orang lain dan melihat dunia dari sudut pandang mereka. Tentunya hal ini dapat melatih kita menjadi lebih peka terhadap kebutuhan dan perasaan orang lain, sehingga terjadi hubungan yang positif dan suportif.
  2. Membangun Hubungan yang Kuat. Dengan kita mendengarkan dengan penuh perhatian, tentunya akan menunjukkan rasa hormat dan penghargaan kepada orang lain. Hasilnya hubungan kita dengan pasangan, keluarga, teman maupun kolega terjadi sebuah kepercayaan dan keintiman dalam sebuah hubungan, sehingga mereka akan merasa lebih nyaman untuk berbagi dan terbuka dengan kita.
  3. Meningkatkan Pemahaman. Dengan mendengarkan dengan seksama, kita akan mendapatkan informasi yang lebih lengkap dan akurat. Kita juga akan lebih dapat memahami sudut pandang orang lain dengan lebih baik dan tentunya akan membantu kita dari sebuah konflik atau kesalahpahaman.
  4. Meningkatkan Kemampuan Belajar. Proses belajar dan pengembangan diri akan kita dapatkan ketika kita mendengarkan dengan fokus dan menyerap informasi dengan lebih baik.
  5. Meningkatkan Keterampilan Komunikasi. Mendengarkan dengan baik adalah dasar dari komunikasi yang efektif, belajar bagaimana merespon dengan tepat dan relevan, sehingga percakapan menjadi lebih bermakna juga produktif.

Bagaimana Cara Meningkatkan Kemampuan Mendengarkan?

Ini ada tips bagaimana teman-teman dapat meningkatkan kemampuan mendengarkan:

  • Berikan perhatian penuh. Jauhkan ponsel, komputer atau hal-hal lainnya yang dapat menggangu fokus teman-teman saat mendengarkan.
  • Tunjukkan empati. Coba untuk lebih memahami perasaan orang lain dan tunjukkan bahwa kita tuh peduli dengan apa yang mereka alami.
  • Ajukan pertanyaan. Jika di rasa tidak paham apa yang di maksud lawan bicara yang sedang berbicara kepada kita, maka jangan sungkan untuk mengajukan pertanyaan. Hal ini menunjukkan kita tertarik dan ingin tahu lebh dalam.
  • Bersikap terbuka. Hindari menyela atau melontarkan sebuah penilaian. Dengarkan dengan pikiran terbuka dan cobalah untuk memahami sudut pandang mereka.
  • Ulang kembali apa yang kita dengar. Hal ini tentunya membantu kita bahwa kita memahami dengan benar apa yang telah di katakan dan memberikan kesempatan bagi orang lain untuk mengoreksi jika ada kesalahpahaman.

Seni mendengarkan adalah keterampilan yang dapat dipelajari dan dikembangkan dengan latihan. Semakin sering kita berlatih, maka Insha Allah akan semakin baik kemampuan kita untuk mendengarkan dengan efektif.

Dengan menguasai seni mendengarkan atau the art of listening, maka kita dapat meningkatkan kualitas komunikasi kita kepada orang lain, membangun hubungan yang lebih kuat dan mencapai kesuksesan dalam berbagai aspek kehidupan kita.

Ingat ya, seni mendengarkan bukan hanya tentang apa yang kita dengar, tetapi juga tentang bagaimana kita merespon dan menunjukkan rasa empati. Nah yuk sharing the art of listening versi teman-teman, sebab kan kebanyakan nih hanya peduli sama the art of speaking saja. Mau ya tulis di kolom komentar.




Suasana Cafe dan Memory yang Terukir

Tidak ada komentar

 

Suasana Cafe dan Memory yang Terukir


Assalamualaykum,

Siapa yang suka ke cafe? Baik itu sekedar nongkrong, meeting atau kerja. Bagi aku, cafe adalah lebih dari sekedar tempat untuk menikmati secangkir kopi atau hidangan yang unik dan lezat saja. Aku juga menikmati suasana di cafe-cafe yang aku kunjungi. 

Di balik tembok, mejanya, pengunjung yang silih berganti tentunya menyimpan banyak cerita dan kenangan yang tidak ternilai harganya. Setiap cafe pasti memiliki atmosfernya sendiri yang mampu membawa kita kembali ke momen-momen spesial dalam hidup.

Aroma yang Memicu Kenangan

Waktu aku masuk ke cafe Olala, aroma bakerynya tercium enak yang bikin pasti ingin memesan beberapa cemilan bakery di dalamnya. Beda ketika aku masuk ke cafe Sta***ck (sebelum aku melakukan boikot hehe). Ketika masuk, pasti aroma harum kopi-kopinya sangat kental tercium. Bau khas cafe memang kadang membawa aku kembali ke masa muda dulu, saat lagi di dekati oleh cowo di sekolah aku atau juga sekedar haha hihi dan berbagi cerita bareng sahabat-sahabat aku sampai berjam-jam

Cahaya dan Dekorasi yang Berbicara

Aku lebih suka cafe yang tidak terlalu banyak pencahayaan lampu, tapi kalau pencahayaan alami dengan jendela-jendela besar, membuat suasanya jadi warm. Belum lagi kalau dekorasinya yang mendukung, bikin aku makin senang berlama-lama disini.

Suara dan Musik yang Menghibur

Aku pernah ketika lagi sedih terus aku pergi ke cafe sendiri dengan bawa buku juga iPad aku. Untuk sekedar menghibur diri sambil mendengar suara gemericik air, blender, mesin kopi, alunan musik yang menenangkan, suara canda tawa serta obrolan dari pengunjung. Semua hal yang aku dengar di cafe ini menjadi soundtrack bagi kenangan aku.

Lebih dari Sekadar Tempat Makan

Bagi aku cafe itu tidak hanya sekedar sebuah tempat untuk mengisi perut saja, tapi juga untuk mengisi jiwa. Di cafe, aku bisa menemukan ketenangan di tengah hiruk pikuk kehidupan. Aku dapat bertukar pikiran, ide dan inspirasi dengan orang lain dan yang terpenting, aku dapat menciptakan kenangan indah yang akan terukir dalam hati selamanya.

Memory di Suasana Cafe

Setiap orang tentunya memiliki memori spesial ketika mereka berkunjung ke cafe. Bagi aku pribadi, cafe menjadi tempat favorit karena suasananya yang tenang dan nyaman. Di sana aku bisa menghabiskan waktu bersama sahabat, kolega, mengerjakan kerjaan, meeting, bersantai, nulis blog atau bahkan sekedar baca buku. Pokoknya setiap melangkah ke dalam, kenangan indah selalu ada.

Kalau teman-teman, apakah punya memory ketika di cafe?




Ceritaku Tentang Kesan Berada di Bandara

1 komentar

 

Ceritaku Tentang Kesan Berada di Bandara


Assalamualaykum,

Sebelum pandemi, hampir setiap weekend aku selalu ke bandara untuk terbang syiar ke beberapa daerah di Indonesia. Jadi suasana bandara menjadi suasana yang rutin aku dapatkan. Setelah pandemi, aku sudah jarang syiar lagi ke daerah-daerah. 

Tetapi bandara tetap menjadi salah satu tempat yang aku kunjungi karena aku bisa beberapa kali melepas jamaah umroh di bandara, bahkan juga ikut menunaikan ibadah umroh bersama jamaah dari travel aku yaitu B Travel.

Ini Ceritaku Tentang Kesan Berada di Bandara

Kalau kata orangtua aku, pertama kali aku terbang itu saat aku umur 1 tahun ke Bengkulu, karena kebetulan papa aku dapat tugas kerja disana selama kurang lebih setahun. Lalu beberapa kali aku melakukan aktivitas traveling bersama keluarga dengan pesawat dan tentunya kegiatan traveling itu lebih meng'akrab'kan diriku dengan suasana bandara.

Saya pernah melakukan traveling sekaligus ada business trip ke Afrika Selatan. jujur ini adalah flight pertama aku keluar dari wilayah asia. Jujur saat itu sangat gugup tapi juga bercampur excited dan bersemangat. Tentu suasana bandara disana berbeda ya dengan bandara di Jakarta dan aku senang bisa belajar tentang budaya baru dan bertemu orang baru.

Banyak Cerita di Bandara

Bandara menjadi simbolis sebuah gerbang untuk menuju ke berbagai tempat dan memulai cerita baru. Dimana di dalamnya selalu menghadirkan perpaduan emosi yang unik bagi setiap orang. 

Kegembiraan Menjelajahi Hal Baru

Bagi beberapa orang yang berada di bandara, bandara adalah tempat yang penuh dengan kegembiraan. Bagi para pecinta traveling, bandara bagaikan surga. Di sini, mereka akan disuguhkan dengan berbagai pilihan penerbangan ke berbagai penjuru dunia. Mereka pasti sedang membayangkan hal baru, seperti menjelajahi budaya baru, mencicipi kuliner khas negara tujuan serta ketidak sabaran menikmati beberapa destinasi yang menakjubkan dan bandara adalah saksi bisu dimulainya petualangan yang tidak terlupakan.

Pertemuan Kembali yang Penuh Haru

Bagi beberapa orang, bandar bisa menjadi tempat mereka reuni yang mengharukan. Dimana mereka dapat bertemu kembali dengan keluarga dan sahabat yang tinggal jauh. Aku suka melihat momen dimana mereka saling berpelukan erat, adanya derai air mata kebahagiaan atau kesedihan. Bandara juga menjadi saksi momen-momen emosional yang tidak ternilai harganya.

Perasaan Campur Aduk Sebelum Penerbangan

Sebagian orang lainnya akan merasa bandara itu memicu rasa gugup dan cemas, terutama bagi mereka yang memang belum terbiasa dengan penerbangan atau bepergian ke tempat baru. Berikut beberapa kesan yang sering di alami mungkin bagi beberapa orang ketika mereka di bandara dan ini berdasarkan yang aku amati ketika berada di bandara.

Menikmati Fasilitas dan Suasana Bandara

Setiap daerah maupun negara memiliki fasilitas yang berbeda-beda. Aku pernah mendarat ke daerah Luwuk Banggai juga Kendari yang mana bandaranya saat itu masih minim. Luas bandaranya juga tidak besar. Lucunya waktu di bandara Kendari, ketika semua bagasi penumpang sudah selesai dan penumpang sudah keluar bandara, bandara langsung di tutup.

Saat itu aku berdiri di depan bandara seorang diri, karena yang menjemput belum tiba dan tidak ada lagi penumpang atau petugas yang jaga satu pun. Untung itu pagi menjelang siang, kebayang kalau flight tibanya malam, horor banget ya hehehe.

Beda dengan suasana bandara yang sudah modern. Pasti di dalamnya terdapat banyak fasilitas yang ditawarkan, mulai dari toiletnya, ruang tunggu, sajian resto dan butik souvenir, belum lagi akses internet yang lancar serta area lounge yang nyaman. Desain interior bandara yang modern dan artistik juga dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung.

Bandara adalah tempat yang penuh dengan kenangan dan momen-momen spesial. Bagi aku, bandara adlah lebih dari sekedar tempat transit. Bandara adalah tempat di mana mimpi dan petualangan dimulai. Bagaimana dengan teman-teman? Apa kesan teman-teman saat berada di bandara? Ceritakan pengalamannya di kolom komentar ya!



Mimpi dalam Islam: Apakah Kenyataan atau Pertanda?

1 komentar

 

Mimpi dalam Islam: Apakah Kenyataan atau Pertanda?


Assalamualaykum, 

Semalam ketika tidur, aku mimpi seperti sedang berada di suatu tempat yang familiar dan lokasinya  di kota London. Pas bangun. Aku jadi mikir, apakah ini tanda kalo aku bakalan traveling ke London lagi, atau impianku stay di London terkabul, hehehe....

Teman-teman suka ngga sih tiba-tiba mimpi yang aneh-aneh tapi kok menyenangkan, atau mimpi tentang kelanjutan dari kejadian yang sedang teman-teman alami? Tentunya pernah ya 😁 dan bagi aku, mimpi itu masih menjadi sebuah misteri, apakah ini sebuah pertanda, kenyataan atau apa. Karena aku muslim, jadi aku penasaran apa sih arti mimpi dalam Islam.

Mimpi dalam Islam: Apakah Kenyataan atau Pertanda?

Kalau aku googling, mimpi adalah sebuah fenomena alam yang seringkali bikin bingung kita para manusia. Jujur deh, pasti teman-teman juga penasaran kan apakah mimpi itu sebuah kenyataan atau sebuah pertanda akan kejadian yang akan terjadi berikutnya?

Ternyata dalam Islam, mimpi itu di akui keberadaannya dan juga memiliki makna dari setiap yang kita mimpikan. Dalam Al-Qur'an dan hadist Nabi Muhammad SAW pun juga banyak membahas mengenai mimpi.

Ini lho jenis-jenis mimpi dalam Islam

  1. Mimpi Baik (Ar-Ru'ya). Mimpi yang di yakini datangnya dari Allah SWT. Mimpi yang memiliki makna akan membawa kabar gembira atau memberikan petunjuk bagi kehidupan kita.
  2. Mimpi Buruk (Al-Hulm). Mimpi yang diyakini berasal dari setan dan sudah pasti tujuannya untuk mengganggu serta menakuti-nakuti.
  3. Mimpi Biasa. Mimpi yang tidak memiliki makna apa-apa, yang hanya berupa refleksi dari pikiran dan pengalaman kita sehari-hari.

Arti, Adab serta Pentingnya Mimpi 

Menurut aku,mimpi terkadang juga memiliki arti dan arti mimpi itu tergantung dari masing-masing orang saja nau mengartikan bagaimana. Kalau bagi aku, mimpi itu selain 'kembang' tidur juga memiliki arti. 

Begitu juga dalam menyikap mimpi itu ada adabnya. Apa saja adabnya? Ini adab yang di anjurkan dalam Islam ketika menyikapi mimpi:

  • Membaca doa dan istighfar untuk melindungi diri dari sebuah mimpi buruk
  • Jika mimpi kita baik, maka kita perlu bersyukur kepada Allah SWT
  • Agar kita mendapatkan tafsir yang benar terhadap mimpi kita, maka berceritalah akan mimpi kita kepada orang yang soleh.
  • Jangan pernah menceritakan mimpi buruk kita kepada orang lain, cukup dipendam dalam hati saja

Dalam Islam terdapat makna dan hikmah di dalam setiap mimpi yang hadir dalam kehidupan manusia. Diharapkan kita dapat mengambil manfaat positif dari mimpi. Bagi aku setiap apapun mimpi yang hadir saat aku tidur, selalu aku jadikan sebagai sarana untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT. 





Kisahku Mengenai Refleksi Diri, Mengejar Sesuatu yang Terlambat

Tidak ada komentar

 

Kisahku Mengenai Refleksi Diri, Mengejar Sesuatu yang Terlambat


Assalamualaykum,

Adakah teman-teman yang merasa di usianya yang sudah tidak muda lagi, salah satu impian teman-teman baru terwujud? Tetapi teman-teman tidak menyesalinya kenapa baru terwujud, walau merasa terlambat dalam mewujudkan impian tersebut. 

Hidup memang penuh dengan pilihan dan semua itu tentu ada konsekuensinya. Bahkan pilihan yang kita buat ternyata jauh atau berbeda dari apa yang kita bayangkan. Mungkin menunda sebuah impian bukanlah hal yang tidak membuat bahagia, walau ujungnya di dalam proses hidup kita, kita dapat mengejar sesuatu atau impian kita yang terlambat.

Refleksi Diri: Mengejar Sesuatu yang Terlambat, Tapi Tidak Menyesalinya.

Aku pernah nulis mengenai "Prosesku Dalam Persiapan Fashion Show Perdana" di blog aku ini dan salah satu  impian ku dari dulu adalah bisa fashion show dengan koleksi aku sendiri. Di usia aku yang sudah tidak muda lagi yaitu masuk kepala 4, impian itu baru terwujud di tengah gempuran para desainer muda yang lebih kreatif dan berbakat di industry fashion tentunya.

Mungkin terlihat 'terlambat' dan banyak pertanyaan kenapa baru aku wujudkan? Ya itulah proses hidup aku dan keputusan untuk mengejar sesuatu yang terlambat, namun tidak pernah aku menyesalinya. Malah aku bangga dan bahagia bisa mewujudkannya di usia aku ini.

Prioritas Yang Aku Pilih

Saat usia aku 25 tahun, dimana teman-teman aku yang lain mengejar karir dan impian mereka, aku memutuskan untuk menjadi Ibu Rumah tangga yang mengurus anak, suami dan rumah. Walau di sambi dengan berbisnis online kecil-kecilan yang sudah menyita waktu juga tenaga aku.

Lalu setelah anak-anak sudah agak besar, aku dan pak suami berbisnis travel Haji dan umroh. Memang bukan salah satu bagian dari planning dalam hidup aku di masa remaja dulu, tapi bisnis travel haji umrah ini pun membuat aku bisa mewujudkan impian aku ke baitullah berkali-kali.

Apakah mimpi masa kecil aku memiliki bisnis di bidang fashion dan membuat fashion show sendiri menjadi hilang? Tidak, mimpi itu masih ada, hanya aku masih juga belum berani mewujudkannya.

Keberanian Untuk Memulai

Aku percaya dengan yang namanya takdir dan Law of Atraction di dalam proses sebuah kehidupan. Jadi aku percaya bahwa, someday aku bisa mewujudkan impian aku. 

Aku sendiri tetap suka hadir ke acara undangan fashion show, hal ini untuk memotivasi diri aku untuk bisa cepat-cepat ikutan fashion show, bukan sekedar penikmat saja. Sampai pada akhirnya momen keberanian itu pun muncul. Tentu juga ada faktor situasi semesta alam yang mendukung dan sudah waktunya terwujud. 

Sebuah Perjalanan Mulai Lagi yang Tidak Mudah

Ketika ada tawaran business matching di Kuala Lumpur - Malaysia, aku memberanikan diri untuk ikut dan itulah awal aku merasa pintunya sudah mulai terbuka lebar. Pulang dari acara tersebut, aku mencari lagi vendor yang cocok dengan ide dan signature aku.

Aku pun buka-buka kembali kumpulan koleksi sketch desain yang suka aku bikin dan bahkan sketch itu ada yang kertasnya sudah menguning karena terlalu lama menumpuk hehe..

Memang mengejar mimpi di usia yang sudah tidak muda lagi bukanlah hal yang bisa dibilang mudah. Aku perlu lagi belajar banyak hal, mulai dari tren terbaru apa sampai dunia pemasarannya bagaimana. Tentu ada kritik, penolakan, penerimaan dalam prosesnya, tapi tetap aku terus menjalankannya.

Enjoy My Process and Don't Regret it!

Setelah 2 bulan aku mulai terjun ke dunia bisnis fashion, aku meyakini satu hal yaitu aku tidak pernah menyesali keputusan aku untuk mulai bangkit mengejar impian aku, meskipun terlambat dan belum mencapai kesuksesan yang sama dengan para fashion desainer lainnya yang lebih muda dan yang menginspirasi aku, aku telah menemukan kebahagiaan dan kepuasan dalam proses yang aku jalankan ini.

Perjalanan Berharga yang Aku Dapat

Ketika awal memulai bisnis di industri fashion lagi, tentu banyak pengalaman yang mengajarkan aku beberapa pelajaran berharga.

  • Tidak ada kata Terlambat untuk memulai. You know what, impian dan cita-cita itu tidak mengenal batas usia dan kita bisa mengejarnya kapanpun selama kita memiliki kemauan untuk mewujudkannya.
  • Terus Belajar Tanpa Tapi. Ilmu di luar sana terus berkembang, karena itu aku perlu terus belajar agar pikiran dan skill aku bertambah juga berkembang.

Nikmati Prosesnya dan Dapatkan Hasilnya 

Kegagalan adalah bagian dari perjalanan. Ketika menemukan vendor yang salah, ketipu agency dan sebagainya dalam proses yang aku dapati, aku tidak merasa hal itu sebuah kegagalan. Sebab bisa jadi semua itu adalah ilmu yang perlu aku dapatkan untuk bisa berkembang dan sukses.

Nah bagi teman-teman yang mungkin sudah mulai merasakan rasa penyesalan tidak mengejar impiannya, hayuk jangan putus asa. Teruslah wujudkan impian mu, masih ada waktu kok untuk memulai kembali. Beranikan diri untuk melangkah keluar dari zona nyaman dan kejarlah impian mu. Yakin dan terus berpikiran positif, sampai alam semesta mendukung mu.




Small Celebration Untuk Bisnis B Travel Aku

Tidak ada komentar


Small Celebration Untuk Bisnis B Travel Aku


Assalamualaykum,

Kamis pagi tadi alhamdulillahnya aku dan pak suami baru melaksanakan syukuran kecil-kecilan. Memang renovasi lantai 2 belum selesai, tapi lantai 1 sudah bisa kami pergunakan untuk mengadakan syukuran bersama keluarga inti kami.

Senang rasanya bisa sampai di step ini, yang memang masih jauh dari target kami (aku dan pak suami) tapi paling tidak target kecil kami sudah tercapai dan tinggal menyusun kembali strategi bisnis ke depannya agar bisa memenuhi apa yang sudah kami impikan dan cita-cita kan.

Small Celebration B Travel Ku: Merayakan Kemenangan Kecil Menuju Kebahagiaan yang Lebih Besar

Sedikit cerita lagi mengenai bisnis travel haji dan umrah aku yaitu Baitullah Cahaya Lillah Travel yang sudah re-branding menjadi B Travel. Bisnis yang aku dan pak suami bangun berdua di awal tahun 2020, dimana ketika awal baru mau berjalan dan mengurus surat-surat legalitas, qadarullah pandemi melanda dan akhirnya tertunda lah pengurusan izin kami hingga 3 tahun lamanya.

Syukur alhamdulillah November 2023 kemarin, izin PPIU kami sudah keluar dan mulai perlahan satu persatu kami benahi dan susun. Untuk memberangkatkan jamaahnya sendiri sih kami sudah lakukan dari September 2022 yang saat itu kami masih bekerjasama dengan travel lain untuk izin PPIU nya.

Awal memang harapan kami, kami bisa menyewaa ruko untuk kantor travel kami di ruko yang bagus dan super eksklusif, tapi sekali lagi ya kami perlu melalui step awal seperti ini. Sampailah kami di hari ini kami bisa syukuran di kantor baru yang doanya tentu bisa menjadikan bisnis kami sukses, berkah, berlimpah dan menjaga selalu amanah serta syariah bisnisnya. 

Dari yang awal hanya kami berdua yang menjalankan, sekarang sudah bergabung kakak serta adik kami dalam menjalankan bisnis B Travel Haji dan Umrah ini. Tentunya tidak luput dari doa orangtua aku dan pak suami.

Kemarin-kemarin sempat terjebak dalam siklus kerja serta ekspektasi yang tidak ada kata hentinya sampai kami hampir lupa menikmati momen-momen proses bisnis kami. Syukuran pagi tadi pun sebagai bentuk Small Celebration atau perayaan kemenangan kecil aku dan pak suami, menuju kebahagiaan yang lebih besar.

Mengapa Small Celebration B Travel Penting?

Syukuran memang di Indonesia adalah bentuk dari kita bersyukur atas sesuatu hal yang kita dapatkan dan juga ada doa-doa didalamnya.


Bagi diri aku pribadi, Small Celebration untuk Bisnis B Travel aku ini penting karena hal tersebut memiliki manfaat kebahagiaan dan kesehatan mental, antara lain:

  • Meningkatkan rasa percaya diri jika di tanya oleh calon jamaah kami, seperti dimana kantornya? Apakah sudah ada izin PPIU dan sebagainya.
  • Membantu aku fokus pada hal-hal positif. Dengan adanya office yang baru, aku jadi bertambah positif banget bisa membawa keberkahan dan terjadi pendaftaraan umrah maupun haji.
  • Meningkatkan motivasi aku untuk bisa mencapai cita-cita dan harapan aku untuk sukses dan umrah mengumrahkan orang yang benar-benar mau umrah.
  • Membuat Aku lebih bahagia. Iya dong bahagia, karena sudah berhasil mencapai step ini.
  • Membantu aku jadi lebih menghargai diri sendiri. Walau di tengah gempuran beberapa orang yang meremehkan kami apakah kami berhasil menjalankan bisnis ini. Biar orang lain tidak menghargai aku, asal bukan aku yang tidak menghargai diri aku sendiri.

Smal Celebration tidak harus dilakukan di tempat yang mahal, kegiatan yang memakan waktu lama, yang penting adalah kita mau meluangkan waktu untuk menghargai diri sendiri. Bagi aku tentunya aku berhak bahagia dan dengan melakukan small celebration.

Small Celebration adalah tentang menhargai diri sendiri dan enjoy your Life Journey.







Ini Lho Cara Mengatasi Prokrastinasi

3 komentar

 

Ini Lho Cara Mengatasi Prokrastinasi


Assalamualaykum,

Pernah ngga sih teman-teman merasakan yang namanya Prokrastinasi? Aku tuh pernah suka begini, yang biasanya timbul pas lagi padatnya pekerjaan. Duh sebenarnya sih ngga boleh ya dan aku juga ngga sering-sering banget kaya begini. 

Menunda-nunda pekerjaan malah bikin kita jadi stress lho sebenarnya. Pekerjaan jadi tambah menumpuk dan pas mau kita kerjakan, hasilnya nanti jadi tidak maksimal karena mau buru-buru selesai. 

Cara Mengatasi Prokrastinasi: Melawan Godaan Kesenangan Demi Prioritas.

Siapa sih yang ngga mau santai, baik itu di weekday maupun weekend. Godaan santai atau melakukan hal yang menyenangkan daripada menyelesaikan tugas penting pasti suka ada. Tapi bagaimana mungkin ya kan santai terus tanpa kerja. Apalagi duit kita masih belum banyak ya kan? Banyak pun juga tetap kita perlu kerja.

Menunda suatu pekerjaan bukanlah solusi, malah mungkin (bukan mungkin lagi sih ya), kebiasaan ini akan menjadi kebiasaan dan dampak negatif, seperti stress, rasa bersalah dan kecemasan.

Aku mau share nih tips untuk mengatasi Prokrastinasi.

  1. Buatlah Daftar Prioritas. Bisa di buku jurnal atau agenda yang biasa kita pakai. Susun terlebih dahulu mana yang paling penting sampai yang paling mudah di kerjakan. Kalau sudah di susun seperti ini akan membuat kita jadi bisa menyelesaikan hal yang mendesak terlbih dahulu dan kita pun tidak kewalahan dalam mengerjakan.
  2. Kenali Diri dan Pemicunya. Seperti yang aku alami, ketika aku menunda suatu pekerjaan, aku sudah tahu kenapa aku bisa begini, karena pekerjaan aku lagi padat banget yang bikin aku lelah dan bosan. Nah hal ini perlu di cari solusinya dan setelah ketemu solusinya baru langsung gas keun lagi kerja dan menyelesaikan hal-hal segera agar tidak lagi menunda-nunda.
  3. Atur Waktu dan Jadwal. Ketika kita sudah menulis daftar prioritas pekerjaan, selanjutnya kita perlu mengatur waktu untuk mengerjakannya. Atur jadwal yang realistis dan sesuai dengan keadaan dan kondisi diri kita. Jangan sampai kita tidak ada jam istirahat juga ya.
  4. Cari Solusi Pekerjaan Besar Menjadi Kecil. Kalau tugas besar bikin kita jadi males mengerjakan, maka cari solusinya bagaimana agar tidak bikin malas. Bisa juga dengan cara mencicil dan di ataur waktu pengerjaannya.
  5. Hilangkan Gangguan dan Bersabar. Cara terakhir ketika akan mengerjakan pekerjaan adalah hindari hal-hal yang mengganggu, misalnya matikan notifikasi handphone, jangan dengerin radio, close dulu sosial media agar tidak scroll - scroll hehe. Kalau sudah kerjakan dengan sabar, jangan terburu-buru. Jangan berharap sim salabim pekerjaan kita akan selesai tepat waktu.

Memang mengatasi prokrastinasi bukanlah hal yang mudah, tapi mengatasinya bukan berarti tidak mungkin. Buat strategi yang tepat, lakukan dengan konsisten juga komitmen, Insha Allah bisa teratasi dengan baik. 

Tenang, teman-teman ngga sendiri kok, di luar sana juga banyak yang sedang berusaha juga untuk melawan yang namanya prokrastinasi.... Semangat



Pentingnya Etika Bisnis Dalam Era Modern Digital

2 komentar

 

Membongkar Rahasia Menuju Diri yang Lebih Baik:


Assalamualaykum,

Di tengah jadwal aku yang lumayan banyak agenda, mulai dari urus bisnis dan juga keluarga, aku tetap mengusahakan untuk tetap belajar menimba ilmu. Baik itu ikut seminar, pelatihan, webinar atau kajian-kajian. Bagi aku ketika menimba ilmu baru, aku jadi bisa meng-upgrade skill diri dan juga tentunya menambah wawasan juga networking.

Kemarin aku ikut webinar Personal Development atau Pengembangan Kepribadian mengenai "Pentingnya Etika Bisnis", bersanna komunitas Indonesian Social Bloggerpreneur (ISB) dengan Bapak Rudi Hilman (Direktur Program Development Duta Bangsa) dan aku mau share ke teman-teman semua, siapa tahu berharga ya sharing ilmunya.

Etika atau Etiket?

Sebelum aku share, mungkin ada teman-teman yang belum tahu Duta Bangsa Indonesia, ini aku infokan dulu ya, Duta Bangsa Indonesia itu adalah lembaga pendidikan non formal. Dimana kelas yang diadakan oleh Duta Bangsa Indonesia seperti, Business Ethique, Leadership Excellent, Public Speaking, Public Relation dan masih banyak lagi. Kalau mau detailnya bisa banget kunjungi ke website ya Duta Bangsa Indonesia

Di era modern yang serba digital ini, tentu kadang interaksi langsung dengan sesama manusia sudah tidak terlalu intens dibanding dulu kali ya zaman masih internetan masih di warnet hehe. Di era digital ini, komunikasi sering dilakukan via online atau chat.


Membongkar Rahasia Menuju Diri yang Lebih Baik:

Tapi apapun itu tetap etika dan adab berkomunikasi, berinteraksi dan bersikap perlu di jaga. Apalagi ketika kita memiliki bisnis yang penuh dengan persaingan dan kompleksitas. Etika bisnis masih sangat penting bagi kelangsungan dan kesuksesan suatu brand atau perusahaan.

Etika bisnis tidak hanya tentang norma dan nilai moral, tetapi juga tentang menciptakan lingkungan bisnis yang kondusif dan berkelanjutan. Menurut study dari Harvard yang di tulis oleh Forbes, Sukses itu dasarnya adalah 85% social skills dan 15% technical skills.

Kata Pak Rudi, kalau dalam hal karir atau bisnis kita belum menaiki tangga kesuksesan dengan cepat, maka kita perlu melihat berapa perubahan yang sudah kita lakukan dalam hal etika bisnis.

Perbedaan Etika atau Etiket bagaikan dua sisi mata uang yang tidak terpisahkan. Tentunya kedua hal ini memiliki peran yang penting dalam membangun branding yang profesional serta hubungan yang harmonis.

Etika. Etika fokus kepada nilai-nilai moral dan prinsip. Sifatnya normatif dan absolut, tidak tergantung pada situasi atau budaya. Contohnya kejujuran, keadilan tanggung jawab, transparansi dan akuntanbilitas.

Etiket. Etiket fokus kepada tata cara ber-perilaku yang sopan dan santun dalam interaksi bisnis. Sifatya fleksibel dan relatif, juga dapat beradaptasi dengan situasi, budaya dan norma sosial. Contohnya mengucapkan salam, menggunakan bahasa yang santun, berpakaian rapi, menghormati perbedaan dan menjaga ketepatan waktu.

Mengapa Etika Bisnis Penting?

  • Menurut aku ini beberapa alasannya:
  • Membangun Reputasi dan Kepercayaan
  • Meningkatkan Keuntungan dan Profitabilitas
  • Menciptakan Lingkungan Kerja yang Kondusif
  • Mendorong Persaingan yang Sehat

Ketika melakukan sebuah percakapan bisnis, kita pun perlu menjaga etika dan etiket. Kita tidak boleh mendominasi pembicaraan, apalagi selalu membanggakan diri sendiri dengan bercerita tentang saya, saya dan saya, terakhir tidak boleh agresif bahkan mengintimidasi.

Sebaliknya, hal yang perlu kita lakukan peka terhadap apa yang akan dibicarakan dan dikatakan orang lain, Keep it short and simple atau kata lainnya jangan bertele-tele dalam menyampaikan segala sesuatunya, saling win-win solution dengan menjaga keseimbangan antara result dan relationship.

Tips Meningkatkan Etika Bisnis

Agar etika bisnis di perusahaan kita berjalan dengan baik, maka sebaiknya lakukan tips berikut ini:

  • Sosialisasikan kode etik bisnis kepada karyawan secara berkala
  • Buatlah kode etik yang jelas dan terukur dengan memberikan pelatihan etika bisnis kepada tim atau karyawan secara berkala
  • Melakukan monitoring dan evaluasi terhadap penerapan etika bisnis
  • Selalu ciptakan budaya menjunjung tinggi etika bisnis di dalam perusahaan bisnis kita.

Kesimpulan

Sebenarnya banyak banget sih ilmu yang di dapat di webinar kemarin itu dan rasanya ingin aku jabarkan lagi di next sharing di blog aku ya. Inti dari pembahasan sharing kemarin menurut aku adalah etika bisnis bukan hanya sebatas teori saja, tetapi juga perlu di praktekkan, di terapkan dan di lakukan dalam keseharian kita, baik itu di dalam perusahaan bisnis kita atau lingkungan kerja.

Dengan menerapkan etika bisnis di dalam bisnis kita, maka perusahaan yang kita bangun tentu dapat terbangun menjadi bisnis yang berkelanjutan serta memberikan banyak manfaat bagi semua pihak yang terlibat di dalam bisnis kita.







Prosesku Dalam Persiapan Fashion Show Perdana

2 komentar

 

Prosesku Dalam Persiapan Fashion Show Perdana


Assalamualaykum,

Tinggal besok event yang aku nantikan dari dulu, yaitu ikutan fashion show untuk brand aku sendiri. Iya fashion show besok ini adalah sekalian launching koleksi terbaru aku khusus untuk Hari Raya Idul Fitri 1445 H ini. Brand House of Aisy aku ini yang di bangun dari tahun 2017 dan sempat on off karena kesibukan bisnis aku yang lain, akhirnya bisa fashion show juga.

Kalau dibilang ada kendala atau ngga, ya pasti ada dan itulah challange yang harus kita hadapi sebagai pengusaha. Untuk acara yang akan aku gelar besok di eventnya Jakarta Fashion Trend, persiapannya ngga sehari-dua hari lho tapi kurang lebih dua bulan dan banyak banget hal-hal yang di luar planning terjadi. Apa saja kendalanya?

Produksi Yang Tidak Sesuai Timeline

Jadi ketika awal mau ikutan acara show, koleksi yang akan aku tampilkan konsep materialnya adalah dari printing kain dengan desain yang sudah di desain dengan cantik tentunya. Aku pun bekerjasama dengan sebuah perusahaan UMKM yang masih merintis (walau katanya bukan perusahaan baru), untuk printing dan sekalian jahit koleksi aku.

Konsep desain patern dan baju sudah selesai sesuai timeline dari aku, begitu juga pembayaran DP yang lebih dari 50%. Aku pilih konveksi printing ini karena salah satu pemegang sahamnya atau bisa dibilang ownernya juga adalah kenalan aku di komunitas bisnis.

Kalau lihat dari instagramnya dan marketingnya, sepertinya kerjasama dengan mereka cukup OK dan aman. Tapi ternyata memang masih banyak harus ada perbaikan dari manajemen mereka, apalagi mengenai produksi dan men-treat klien.

Ketika H-30 dimana sample juga lama jadinya (sample saja lama bagaimana produknya), dan juga ternyata masih ada beberapa perbaikan sana sini, membuat aku tambah khawatir dan deg-degan. Itu pun aku masih optimis dan masih percaya kalau mereka akan menyelesaikan produksi aku ontime dengan hasil yang terbaik.

Mendekati 3 minggu menuju acara fashion show aku, ternyata belum jadi juga dan bahkan chat juga lama di replynya. Janji..janji..dan janji terus akan kirim dan bahkan meyakinkan aku bahwa di tanggal 20 Januari 2024 besok, semua bisa jadi dan dikirim ke aku.

Awalnya mereka menuliskan tanggal 24 Januari, semua akan selesai. Langsung saat itu aku bereaksi, sebab kesepakatan awal ketika kami meeting, semua produksi untuk koleksi ini akan aku present di acara fashion show aku di tanggal 24 Januari, artinya tentu tidak bisa di tanggal tersebut dan aku minta tanggal 20 Januari sudah selesai (sebab aku perlu melakukan finishing lagi dll), lalu mereka menyanggupinya.

Sekali lagi sebagai pengusaha tentu aku harus bijak juga berpikir dan bertindak. Event fashion show besok adalah momen perdana yang sangat aku nantikan dan bukan uang yang kecil yang aku keluarkan untuk ini. Jadi akhirnya aku putuskan untuk membuat alternatif desain baru, mulai dari desain pattern sampai desain dressnya.

Belajar Untuk Tidak Menggantungkan Pada Apapun

Pengalaman emang guru yang terbaik, kita tentunya jadi banyak ilmu yang di dapat. Begitu juga dari kejadian ini, tentu banyak pembelajaran yang aku dapatkan. Salah satunya adalah tidak menggantungkan apapun pada orang lain, apalagi menyangkut dengan bisnis kita.

Untungnya aku sudah cukup pengalaman ya di dunia bisnis dan banyak menghadapi karakter orang juga vendor-vendor. Keputusan aku untuk melaksanakan plan B yaitu langsung bikin desain baru dan menyerahkan dengan orang lain (bukan dengan konveksi ini), ternyata merupakan keputusan yang benar.

Hari ini pun sudah tanggal 23 dimana sudah lewat 3 hari dari kesepakatan dan besok adalah hari Hnya untuk event fashion show aku, tidak ada kabar dari si konveksi ini. Apakah sudah jadi, atau masih tinggal apa dan bagaimananya. Kalau jadi pun hari ini, tentu aku tidak bisa juga present untuk besok.

Untuk teman-teman semua, yang saat ini sedang berbisnis dan sedang bekerjasama dengan klien, belajar untuk menghargai klien kamu. Ingat satu hal bahwa, Allah tidak mungkin memberikan rezeki kepada kita jika kita tidak mampu menerimanya. Jadi kita perlu segera upgrade wadahnya untuk bisa menampung rezeki dari Allah.

Kalau kita sudah dikasih sama Allah, seperti di kasih pelanggan tapi kita tidak bisa men-treat mereka dengan baik, artinya kita tidak bersyukur dan dzolim kepada orang lain. Pelanggan atau klien kita memilih bekerja sama dengan kita ya karena mereka percaya dengan kita, jadi jangan sia-siakan kepercayaan itu.

Kita pun sebagai pengusaha jangan lah griddy, serakah, semua mau di ambil padahal kapasitas diri kita tidak mampu. Malah jadinya kita dzolim kepada orang-orang yang sudah memberikan rasa trust kepada kita. Ukur kemampuan dan jangan terlalu banyak janji jika tidak bisa memenuhinya. 

Well, apapun yang terjadi, aku berusaha untuk tetap tenang dan yakin bahwa segala sesuatunya sudah Allah atur. Allah minta aku untuk tidak mengeluarkan koleksi printing ini, tapi Allah minta aku keluarkan koleksi aku yang besok akan aku present.

Bismillah, semoga fashion show aku berjalan dengan lancar besok. Nanti aku update lagi cerita seru aku dalam mempersiapkan perhelatan fashion show aku yang super bikin aku exciting ini dan i just wanna say, This is my dream and tomorrow one of my dream will coming true.


Pentingnya Memahami Dunia Politik

2 komentar

 

Pentingnya Memahami Dunia Politik


Assalamualaykum,

Tahun ini adalah tahunnya kita memilih Presiden RI untuk periode terbaru. Setiap 5 tahun sekali kita mendapatkan hak pilih siapakah kira-kira calon pemimpin bangsa ini, mulai dari Presiden sampai jajaran kabinetnya. Aku pribadi bukan pemaham golput, sebab bagi aku apapun pilihan kita, suara kita, merupakan penentu nasib bangsa kita.

Aku sendiri termasuk orang yang ngga suka dengan politik, karena pusing sih berada di sekitar orang-orang yang berpolitik. Padahal di kehidupan kita sehari-hari pun juga sekeliling kita secara tidak kita sadari ada saja yang berpolitik, dengan versi sederhana dan bukan berpolitik di parlemen. Tapi ya, sebenarnya perlu tidak sih kita memahami dunia politik? 

Pentingnya Memahami Dunia Politik

Jujur aku nonton debat saja tuh awal-awalnya doang sih, pas bagian mereka (Capres dan Cawapres) memberikan visi dan misi. Kalau sudah bagian debat, sudah deh kadang suka males saja. Mungkin karena aku orang yang malas berdebat ya.

Tapi sebagai ibu yang juga punya bisnis, aku merasa kita tuh perlu juga lho paham mengenai politik. Ngga harus sampai khatam sih, tapi paling tidak tahu lah berita-berita seputar politik beserta istilah-istilah di dalam dunia politik.

Seperti yang tadi aku sudah tulis di atas, bahwa sebenarnya di lingkungan sekitar kita juga banyak yang berpolitik, karena politik itu juga merupakan bagian penting dari kehidupan kita sebagai manusia. Politik itu menentukan bagaimana sumber daya didistribusikan dan masyarakat diatur.

Alasan Mengapa Perlu Memahami Dunia Politik

Perlu atau tidaknya memahami politik, kembali lagi ke masing-masing individu sih ya menurut aku. Tidak ada kewajiban juga kita sebagai masyarakat paham dunia politik. Yang penting kita ini perlu taat akan hukum dan undang-undang yang berlaku. 

Kalau ada yang bilang, ah percuma undang-undang dibuat, tetap saja ada aparat yang tidak berlaku adil, atau beberapa masyarakat yang tidak mematuhi undang-undang. Ya sudah lah biar saja mereka begitu, asal jangan kita. Tetap beradab dan beretika.

Lalu apa alasan kita perlu memahami dunia politik?

Untuk melindungi hak-hak kita. Ketika undang-undang dibuat oleh pemerintah, tugas kita dalah selalin mematuhi peraturan undang-undang yang ada dan kita bisa melindungi hak-hak kita. Makanya perlu paham politik agar tidak mudah di bodohi.

Untuk berpartisipasi dalam masyarakat. Ketika kita ingin aktif di setiap kegiatan di lingkungan kita, kita perlu memiliki pengetahuan yang luas. Politik sendiri memiliki pengaruh yang luas ke segala aspek, yaitu pendidikan, kesehatan, bisnis, sumber daya, pariwisata, lingkungan dan ekonomi. Oleh karena itulah perluas ilmu kita juga di segala aspek. Makanya perlu paham politik juga.

Untuk dapat memiilih pemimpin bangsa yang tepat. Kita perlu paham apa saja prestasi, history dari latar belakang personal calon pemimpin negara. Kalau sampai salah, tentu negara kita jadi tidak aman dan sudah pasti akan berdampak ke dalam kehidupan kita. Jadi pilih lah pemimpin bangsa yang tepat dengan memahami politik dengan baik.

Bagaimana Cara Memahami Dunia Politik?

  • Mulai ikut atau berpartisipasi dalam kegiatan politik. Seperti kampanye, demonstrasi mungkin kalau mau.
  • Baca artikel berita mengenai seputar artikel politik
  • Mengikuti setiap ada diskusi politik, bagi di forum online maupun offline. Sebab tidak hanya pengetahuan saja tapi juga dapat pembendaharaan kalimat.

Jadi guys, dengan kita memahami politik, Insha Allah kita bisa menjadi warga negara yang lebih baik dan membuat negara serta dunia kita menjadi tempat yang terbaik..



Become a Useful Human Being

Tidak ada komentar

 

Become a Useful Human Being


Assalamualaykum,

As long as you are alive, have you ever asked yourself, why does Allah give us advantages? Why does Allah give life and trials according to our abilities? Why does ISlam teach us how we must have a healthy and clean lifestyle?

Allah never commands us as humans to do harm or do bad things. But Allah commands us to be people who are devout, have faith and be useful to others. That is the reason why Allah gives us advantages, so that we can uses them to help and assist others.

The prophet said in a Hadith which means, "The best people are those who are most beneficial to others (Hadith History of ath-Thabrani).

Why Should We Be Helpful to Others?

We are social creatures who cannot live alone. No Matter how independent our lives are, we still need the help of other people. Allah gives human a sense of empathy, so that humans can carry out social action by helping others. So that means, humans are social creatures who need help and provide help.

The destiny of humans as social creatures is also closely related to Islamic teachings which gratly emphasize the attitude of helping each other. Allah says in surah Al-Maidah : 2, "And help you in goodness and piety. And do not help in committing sins and violations. And fear Allah, verily Allah's punishment is very severe."

---

("Dan tolong-menolonglah kamu dalam kebaikan dan ketakwaan. Dan janganlah tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertakwa lah kamu kepada Allah, sesungguhnya siksa Allah sangat berat.").

By making ourselves useful to others and this is also a commandment of the Islamic religion, we will get Allah's help if we practice it, namely becoming human beings who are useful to others.

"Whoever frees a believer from a worldly difficulty, Allah will free him from a difficulty on the Day of Resurrection. Whoever makes things easy for people who are in trouble, Allah will make things easy in this world and the hereafter. Whoever covers the disgrace of a Muslim, Allah will cover his disgrace in this world and the hereafter. Allah will always help His servant as long as the servant helps his Muslim brother." (HR Muslim).

("Barangsiapa membebaskan seorang mukmin dari suatu kesulitan dunia, maka Allah akan membebaskannya dari suatu kesulitan pada hari kiamat. Barangsiapa memberi kemudahan kepada orang yang berada dalam kesulitan, maka Allah akan memberikan kemudahan di dunia dan akhirat. Barangsiapa menutupi aib seorang muslim, maka Allah akan menutup aibnya di dunia dan akhirat. Allah akan selalu menolong hamba-Nya selama hamba tersebut menolong saudaranya sesama muslim." (Hr Muslim)).

Of course you've heard this sentence: praying without effort is a lie and effort without prayer is arrogant, right? So what is explained in the hadith is an explanation and answer to this sentence.

Allah will indeed help His servants when His servants pray for help. However, Allah wants to know the extent of His servant's effort to help and solve his own problems. One of the blessing of Allah help is by helping other people.

It is important for us to remember that whatever we do will always come back to us. If we commit a crime, then one day we will get retribution, sooner or later. On the other hand, if we do good things towards others, then one day we will receive kindness from other people as intermediaries for Allah help.

What Should We Do to Be Useful to Others?

Everyone can provide benefits to others. Providing benefits to other people doesn't have to wait for you to be rich, intelligent, influential, famous and smart. Whit what we are, we can provide benefits to others. What we need to make our presence useful to others is intention and we know what to do to make it useful.

Please you guys remember, to be able to provide benefits to others, it doesn't mean you have to spend large amounts of money. Just a strong and determination to make yourself useful for others.

It is important for us to instill in our hearts that whatever we do and provide as proof that we are beneficial to others, we should never expect a reply or praise from others. 

If the people we help repay all the help we have given with the help we have give, Allah is able to give more than that in return. Just remember the words of Allah in Surah Al-Qashas : 84, "Whoever comes with (brings) goodness, he will receive (a reward) that is better than his goodness."

---

"Barangsiapa datang dengan (membawa) kebaikan, maka dia akan mendapat (pahala) yang lebih baik daripada kebaikannya itu."- (Al Qashas, ayat 84)

Also pay attention to Allah's promise in Surah Al-An'am : 160, "Whoever deeds will be rewarded ten times his deeds."

--

"Barangsiapa berbuat kebaikan mendapat balasan sepuluh kali lipat amalnya." (Al-An'am, ayat 160).

If Allah has promised something like this, do we still expect a reply from our fellow creatures? Allah is sufficient as the best Giver or rewards because Allah is the Most Rich.




Efektifkah Boikot Produk Israel?

Tidak ada komentar

 

Efektifkah Boikot Produk Israel?


Assalamualaykum,

Masalah antara Israel - Palestina sampai detik ini belum juga terselesaikan. Sudah banyak sekali korban-korban jiwa dari peperangan internal antara Israel dan Palestina. Mulai dari anak bayi hingga lansia. Sedih ya baca atau melihat berita-berita di televisi juga sosial media mengenai konflik di Gaza baru-baru ini.

Tentu banyak pro dan kontra dan dunia berasa berada di dua kubu, yaitu pro Palestine dan Pro Israel. Aku pribadi tentu membela Palestina dan tidak mendukung yang namanya perang. Tetapi jika perang melawan kebenaran tentu hal itu perlu di dukung, apalagi sampai membawa agama Islam di dalam konflik tersebut.

Fatwa MUI Mengenai Boikot Produk Israel

Majelis Ulama Indonesia mengeluarkan Fatwa Nomor 83 Tahun 2023, yang mana isinya adalah mengenai Hukum Dukungan terhadap Palestina. Di dalam Fatwa tersebut, tertuang bahwa mendukung perjuangan kemerdekaan Palestina atas agresi Israel dan hukumnya wajib.

Ketentuan hukum yang tertuang dalam Fatwa MUI tersebut adalah sebagai berikut:

  1. Mendukung perjuangan kemerdekaan Palestina atas agresi Israel hukumnya wajib.
  2. Dukungan sebagaimana disebutkan pada point (1) di atas, termasuk dengan mendistribusikan zakat, infaq dan sedekah untuk kepentingan perjuangan rakyat Palestina.
  3. Pada dasarnya dana zakat harus didistribusikan kepada mustahik yang berada di sekitar muzakki. Dalam hal keadaan darurat atau kebutuhan yang mendesak dana zakat boleh didistribusikan ke mustahik yang berada di tempat yang lebih jauh, seperti untuk perjuangan Palestina.
  4. Mendukung agresi Israel terhadap Palestina atau pihak yang mendukung Israel, baik langsung maupun tidak langsung hukumnya haram.

Efektifkah Boikot Produk Israel

Kalau dibilang efektif, menurut aku sih cukup efektif ya. Beberapa resto yang di boikot terlihat sepi dan juga dari berita yang beredar di sosial media pendapatan berkurang. Kalau aku pribadi juga sejak Fatwa MUI dikeluarkan, langsung stop beli produk makanan yang terafiliasi dengan Israel.
Dua produk brand yang sering aku beli seperti McDonald dan Starbuck. Bisa yuukk... bisa...hehe. Demi saudara-saudara kita di Palestina.
Sebenarnya dampaknya apa sih?
  • Pendapatan Perusahaan Menurun. Dengan adanya boikot, otomatis pembelian dari konsumen mulai di stop dan pastinya berkurang. Dampaknya sudah jelas, pendapatan perusahaan menurun
  • Timbulnya PHK. Ketika pendapatan menurun, tetapi pengeluaran tetap stabil, tentu akan membuat perusahaan tidak bisa terus-terusan nombokin biaya pengeluaran. Hal itu tentu bisa menimbulkan PHK kepada karyawan mereka.
  • Memajukan Produk UKM. Saatnya produk UKM Indonesia bangkit. Banyak kok produk UKM Indonesia yang bagus-bagus dari kualitas, packaging serta rasa juga harga. Jadi saatnya produk lokal kita maju dan bahkan jadi Go Internasional.
Bagi teman-teman semua, masalah mau ikut boikot atau tidak itu urusan masing-masing. Tapi bagi kita yang muslim, ketika MUI sudah mengeluarkan Fatwa, maka kita wajib mematuhinya.
Demi saudara-saudara kita di Palestina, mari yuk sama-sama kita bantu doa dan bentuk support kita dari jauh adalah boikot semua produk-produk yang terafiliasi dengan Israel. Jangan khawatir dengan saudara muslim kita yang terimbas PHK, sebab Insha Allah rezeki dari Allah akan selalu ada untuk mereka.





https://www.beautynesia.id/life/4-dampak-memboikot-produk-israel-bagi-masyarakat-indonesia-banyak-untung-atau-ruginya/b-283539


https://www.hukumonline.com/klinik/a/boikot-produk-israel-di-indonesia-lt6553337a60fb6




Bagaimana pandanganmu tentang genosida yang dilakukan Israel kepada palestina? (Tema ini bisa diganti tema bebas jika tidak bersedia mengangkat isu ini)


Tgl 27 Des 2023

Cara Menjadi Content Creator Yang Menginspirasi Untuk Para Moms

Tidak ada komentar

 


Assalamu’alaikum,

Ketika memutuskan menjadi Ibu rumah tangga dan melakukan bisnis online dari rumah, aku merasa bahagia banget dan ngga menyesal sama sekali.

Apalagi saat ini, dunia digital sudah semakin berkembang. Aku jadi bisa memaksimalkan aktivitasku di rumah, mengurus keluarga dan bisnis. Dengan konten-konten yang aku buat dan aku sharing di sosial media dan komunitasku, aku jadi merasa hidupku jadi lebih bermanfaat dan berwarna. 

Konten yang aku buat tidak hanya bermanfaat bagi bisnis aku yang ter Branding dan menambah naiknya omset, tapi juga membantu para Moms atau Ibu rumah tangga diluar sana menjadi lebih produktif di rumah dan bisa mendapatkan rezeki tambahan untuk membantu ekonomi keluarga.

Rata-rata para Moms jadi bisa membuat konten dari rumah dan menjadi seorang Content Creator.

Cara Menjadi Content Creator Yang Menginspirasi Untuk Para Moms

Ibu-ibu milenial di era digital saat ini yang tinggal di perkotaan maupun dipedesaan, hampir semua sudah mahir dengan dunia digital. Mau itu ibu bekerja atau ibu rumah tangga.

Apalagi media sosial sudah banyak bertumbuh dan bisa menjadi ajang pencarian cuan yang bisa dibilang instan. Gadget dan internet adalah sahabat yang menemani dalam aktivitas keseharian. Jadi hampir juga bisa dibilang, tidak ada ibu rumah tangga yang tidak produktif di rumah dalam hal mencari cuan tambahan.

Profesi seperti content creator, content writer, momfluencer, digital marketing freelance dan masih ada beberapa lagi adalah profesi yang bisa dilakukan oleh para moms di rumah tanpa meninggalkan kewajibannya sebagai seorang ibu yang mengurus rumah, anak dan suami di rumah.

Lalu bagaimana nih caranya agar para moms (baik itu ibu bekerja atau ibu rumah tangga) bisa menjadi seorang content creator yang menginspirasi banyak orang?

  1. Percaya Diri. 

Mau apapun status kita, apakah ibu bekerja, ibu rumah tangga, ibu yang hanya lulusan SMU atau ibu yang lulusan sarjana tapi di rumah saja, kita tuh tetap perlu punya rasa percaya diri. Seorang content creator yang dilihat adalah kontennya bukan background pendidikan atau status sosial. Jadi penting banget punya rasa percaya diri.

  1. Menjadi Content Creator Yang Authentic

Semakin original, semakin banyak audiens yang suka dengan konten kita. Jangan sekedar ikut-ikutan bikin konten tapi jati diri kita hilang, apa adanya saja dan tidak perlu menunggu sampai sempurna. Tetap bangun personal branding dan temukan keunggulan serta keunikan dalam diri kita tuh apa. 

  1. Konsisten Membuat Konten

Jangan hari ini semangat bikin konten, terus besok sampai seminggu atau 2 minggu menghilang tidak buat konten. Bagaimana audiens bisa notice dengan konten-konten kita kalau kita juga ngga konsisten buatnya. 

  1. Gunakan Platform Media Sosial Yang Sesuai Target Audiens

Aku pribadi punya banyak platform media sosial, tapi hanya dua yang aku konsen untuk kelolanya. Supaya branding dan audiens aku ke bentuk dulu di awal. Selain itu juga ngga pusing mengelolanya. Nah, kalau bisa di awal memulai menjadi Content reaktor, sebaiknya moms begitu juga ya. Jangan semua platform mau dikelola, nanti keblinger sendiri lho, lalu buntutnya malah jadi malas bikin konten.

  1. Pilih Provider Internet Yang Terbaik

Sudah pasti tahu ya, internet adalah sahabat para Content Creator dan pebisnis online di rumah. Supaya pembuatan konten kita juga bisa maksimal dan bisa mengelola media sosial dengan nyaman, sebaiknya pilih provider internet yang terbaik seperti IndiHome di rumah, biar tidak terganggu dengan jaringan internet yang nyala mati tidak menentu.

Provider Internet Terbaik Sahabat Para Content Creator

Seperti yang aku tulis tadi ya, yang namanya gadget dan juga internet itu adalah sahabat atau bisa dibilang partner dalam bekerja. Pokoknya emak-emak tuh di rumah di kasih internet saja sudah deh adem rasanya ehehe.

Internet bisa dipakai untuk jualan, bikin konten, sekedar browsing, nonton drama Korea dan menambah networking dengan ikut beberapa komunitas. Jadi nih ya, para bapack-bapack tuh wajib sekali pilih provider internet yang bagus di rumah untuk para istri-istrinya 😊

IndiHome adalah salah satu provider internet dari perusahaan Telkom Indonesia yang tidak perlu diragukan lagi konsistensinya di Indonesia. Selain sudah tersebar di seluruh Indonesia juga banyak ragam paket yang ditawarkan dengan harga yang terjangkau.

Mengapa perlu memilih jaringan internet yang terbaik dalam membuat konten di rumah? Sebab dengan jaringan internet yang jernih, cepat dan lancar akan membantu menghasilkan konten yang bagus dan berkualitas, sehingga dapat membantu kita nih dalam mencapai target audience.

Kalau Moms mau membuat konten dan karya-karya yang terbaik, jangan lupa ya pilih provider internet yang terbaik juga yaitu IndiHome. Tetap semangat berkonten ria ya Moms bersama IndiHome dan terus menjadi content creator yang menghasilkan karya-karya terbaik juga bermanfaat bagi masyarakat.